Vaksinasi Covid-19 Dosis Lengkap Capai 83,4 Juta per Sabtu 13 November 2021

Vaksinator menyuntikkan vaksin COVID-19 kepada warga saat vaksinasi keliling di Kebon Kacang, Jakarta, Jumat (9/7/2021). Mobil vaksin COVID-19 keliling diluncurkan guna mempercepat pencapaian target vaksinasi COVID-19 untuk mencapai kekebalan kelompok atau herd immunity. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Jakarta - Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 melaporkan, vaksinasi corona dosis lengkap telah mencapai 83.418.086 orang setelah ada penambahan sebanyak 599.594 orang pada hari ini, Sabtu (13/11/2021).

Sementara vaksinasi Covid-19 dosis pertama telah mencapai 129.710.190 orang setelah ada penambahan sebanyak 620.802 orang per Sabtu ini.

Sedangkan vaksinasi dengan dosis ketiga sudah mencapai 1.184.370 orang setelah ada penambahan sebanyak 4.366 orang.

Pemerintah Indonesia sendiri menargetkan sebanyak 208.265.720 orang divaksinasi Covid-19 untuk mencapai kekebalan komunal atau herd immunity.

Seperti dilansir Antara, Satgas Covid-19 mengimbau masyarakat agar tetap mematuhi penerapan protokol kesehatan (prokes) secara ketat, meski telah disuntik vaksin corona.

Protokol kesehatan penting dilakukan secara disiplin untuk menghindari terpaan penularan gelombang ketiga Covid-19.


 

Share this:

Post a Comment

 
Copyright © infontbnow. Designed by OddThemes